Laptop i3 RAM 4GB – Lenovo B40-80 AYID

Kalau anda sedang mencari laptop i3 ram 4GB dengan harga murah namun tetapi berkualitas, saya rasa Laptop i3 dari Lenovo ini adalah pilihan anda yang selama ini dicari. Laptop i3 murah dengan ram 4GB memang banyak dicari, terutama oleh para guru untuk pengejaan program Dapodik.

Tidak hanya dibekali dengan ram sebesar 4GB saja, namun di dalamnya sudah terdapat VGA tambahan (discret) dari AMD Radeon dengan seri ATI R5 M230 2GB. Dengan adanya VGA tambahan ini, pekerjaan video editing, game dan aplikasi grafis yang berat lainnya, akan terasa lebih ringan.

Laptop i3 RAM 4GB dari Lenovo ini menggunakan Intel Mobile Processor 5005u. Prosesor ini memiliki frekwensi dasar 2.0GHz, Cache 3Mb dan Intel HD Graphics 5500.

Berikut spesifikasi lengkapnya:

* Core i3 5005U – 2.0 GHz
* RAM 4GB DDR3
* HDD 500 GB 5400 RPM
* DVDRW
* ATI JET LE R5 M230 (ext. 2GB)
* Webcam / 4-1 Card Reader / FP /HDMI / NIC
* Wifi + BT 4.0
* 14″ HD LED Anti-Glare
* DOS

Sudah jelas dengan spesifikasinya? Jadi bila anda mencari laptop i3 murah ram 4gb yang berkualitas, Lenovo B40-80 AYID adalah pilihan yang tepat.